POROSMAJU.COM, MAKASSAR – Dalam momentum wisuda ke-80 Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulsel menerima wakaf rumah dan tanah dari dr Abu Bakar Malinta, sesepuh Muhammadiyah dari Palopo.
Penyerahan wakaf tersebut dihelat di Gedung Balai Sidang Muktamar 47, Kampus Unismuh Makassar, Selasa, 10 Oktober 2023.
Rumah yang diserahkan terletak di Kompleks IDI Tello Baru Blok C3 Kota Makassar. Rumah tersebut akan dimanfaatkan sebagai Rumah Tahfidz yang akan dikelola oleh Unismuh Makassar.
Sementara lahan kebun seluas 1,4 hektar di Kabupaten Luwu, bakal dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Palopo, sebagai lahan praktik bagi mahasiswa.
Abu Bakar Malinta merupakan tokoh Muhammadiyah di Tanah Luwu. Ia merupakan perintis pendirian Akademi Kebidanan (Akbid) Muhammadiyah Palopo, yang saat ini telah bertransformasi menjadi Universitas Muhammadiyah (UM) Palopo.
Saat ini ia juga masih diberi Amanah sebagai Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UM Palopo. Selain sebagai tokoh Muhammadiyah, Abu Bakar Malinta juga tercatat pernah duduk sebagai legislator di DPRD Sulsel.
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel Prof Ambo Asse mengungkapkan rasa syukur atas pemberian yang mulia ini.
“Kami akan menjaga dan memanfaatkan dengan sebaik-baiknya rumah dan lahan wakaf ini sesuai dengan etos Muhammadiyah, khususnya untuk dakwah dan pendidikan,” ujar Ambo Asse.
Penyerahan rumah dan tanah tersebut disaksikan sivitas akademika Unismuh Makassar, khususnya 1.805 orang wisudawan yang juga merayakan kebahagiaan kelulusan pada hari yang sama.