io
POROSMAJU.COM, MAKASSAR- Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan National Advaced Training untuk menciptakan calon pemimpin yang berkualitas. Kegiatan tersebut dibuka pada hari ini, Senin, 15 Januari 2018.
Mudabbir selaku Presiden BEM UNM mengungkapkan bahwa tujuan Nasional Andvance Training atau lebih dikenal dengan LK3 ini, untuk menciptkana calon pemimpin yang peduli terhadap pendidikan.
“Mereka sebagai calon2 pemimpin masa depan diharapkan mampu melahirkan resolusi mengenai problem yang kita usung sama-sama. Kali ini kita mengusung grand Isu Pendidikan Tinggi,” ujar Mudabbir.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai salah upaya penyatuan pandangan terhadap persoalan pendidikan di Indonesia.
“Karena kegiatannya Nasional, maka kita berharap terjadi penyatuan pandangan dari berbagai kampus kemudian menyusunnya dalam berbagai resntra jangka pendek dan panjang,” ujar Mudabbir lebih lanjut.
Sementara itu, Rektor UNM yang diwakili oleh Pembantu Rektor I (PR I) Prof. Dr. Muharram dalam sambutannya menuturkan bahwa kegiatan ini harus melahirkan kader yang akan menjadi pemimpin yang memiliki leadership dan menajemen yang baik dan yang paling penting adalah pribadi yang jujur.
“ Banyak pemimpin kita yang hebat. Hebat menagemennya, hebat leadershipnya , tapi perlu dicatat bahwa kedua ini tidak akan bisa berjalan dengan baik kalau dia tidak jujur.akibatnya Negara kita begini – begini terus. Mestinya Indonesia sudah hebat karena sudah 72 tahun merdeka “, tutur PR I UNM Makassar.
Prof. Muharram mengharapkan agar nantinya kegiatan ini mampu melahirkan pemimpin yang jujur dengan menanamkan moral.
“Saya berharap, didalam latihan kepemimpinan ini ditanamkan moral, agar tidak melahirkan insan pemimpin yang korup, insan pemimpin yang tidak jujur “, harapnya.
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang berskala nasional ini berlangsung selama tujuh hari, mulai dari hari 15 Januari sampai 22 Januari 2018. Kegiatan ini diikuti dari 31 peserta perwakilan dari beberapa kampus yang lolos dalam seleksi. Tema yang diusung adalah “Selamatkan pendidikan Indonesia; Berpihak dan Berdaulat”.
BEM UNM Adakan National Advaced Training untuk Menciptakan Pemimpin Peduli Pendidikan
Admin2 min read
