Example 728x250
Berita

500 Anggota BPD Dilantik Bupati Sinjai di Pendopo Rujab

74
×

500 Anggota BPD Dilantik Bupati Sinjai di Pendopo Rujab

Share this article
Example 468x60

SINJAI, POROSMAJU.com– Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista, melantik anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Periode 2019-2025 se-Kabupaten Sinjai yang Berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Bupati (Rujab) Sinjai, Rabu (18/09/2019).

Bupati Sinjai, dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada anggota BPD yang peresmiannya baru saja bersama-sama kita saksikan sebanyak 500 dari 66 desa dari 8 kecamatan.
Bahwa anggota BPD yang dilantik hari ini merupakan wakil dari penduduk desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan keterwakilan perempuan yang pengisiannya dilakukan melalui proses pemilihan langsung atau musyawarah perwakilan.
“Oleh karena itu bagi anggota badan permusyawaratan Desa yang baru saja mengucapkan sumpah dan janjinya, saya mengingatkan bahwa terpilihnya saudara pada proses demokrasi yang lalu merupakan tonggak awal bagi saudara dalam melanjutkan upaya-upaya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa, selain itu saya juga berharap kepada saudara-saudara untuk segera menyesuaikan diri dan bekerja, agar paham betul dengan situasi, kondisi, potensi, problematika, serta aspirasi yang ada di masyarakat,” harapnya.
Lebih lanjut Andi Seto menyampaikan kepada seluruh anggota BPD agar senantiasa dapat meningkatkan kapasitas SDM dan inovasinya untuk menghindari persoalan hubungan disharmonisasi antara BPD dan pemerintah desa yang sering terjadi akibat kesenjangan pemahaman atas pengetahuan regulasi yang ada, oleh karena itu BPD harus benar-benar bisa menjadi partner kepala desa dalam membangun desanya.
Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Hj Andi Kartini Ottong, Para Pimpinan Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri, Wakil Ketua Pengadilan Agama, Para Asisten, Para Staf Ahli, Para Kepala OPD, Para Kabag, Para Camat, Para Kepala Desa.
JUMARDI.

Example 300250
Example 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *