Example 728x250
Berita

Unismuh Makassar Perkuat Strategi PMB Lewat “Go To School” Berbasis Nilai Kejujuran

11
×

Unismuh Makassar Perkuat Strategi PMB Lewat “Go To School” Berbasis Nilai Kejujuran

Share this article
Example 468x60

Porosmaju.com, Makassar — Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar memperkuat strategi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) melalui program Unismuh Go To School dengan melibatkan guru besar, dosen, dan pimpinan universitas untuk turun langsung ke sekolah-sekolah. Program ini menyasar 96 sekolah yang tersebar di Sulawesi Selatan dan wilayah sekitarnya, dan dilaksanakan melalui pembagian 16 zona promosi.

Program ini menandai kembalinya promosi tatap muka setelah beberapa tahun terhenti akibat pandemi.

Example 300x600

Ketua PMB Unismuh Makassar, Dr. Muh. Akhir, menjelaskan bahwa kegiatan ini dirancang sebagai gerakan kolektif yang tidak semata berorientasi pada kuantitas mahasiswa, tetapi juga pada kualitas proses promosi. “Kami ingin memastikan bahwa promosi kampus dilakukan secara terencana, terukur, dan sesuai dengan nilai-nilai keislaman dan kemuhammadiyahan,” ujarnya.

Baca Juga : Membanggakan Almamater, Alumni Pertama FAI Unismuh Makassar Raih Guru Besar

Wakil Rektor III Unismuh Makassar, KH Mawardi Pewangi, dalam pengajian pembuka menegaskan bahwa promosi pendidikan merupakan bagian dari dakwah. Ia mengingatkan seluruh tim agar menjunjung prinsip kejujuran, amanah, transparansi, dan tanpa paksaan. “Ajaklah dengan hikmah dan cara yang baik. Promosi harus mencerdaskan, mencerahkan, dan menggembirakan,” katanya.

Promosi, menurutnya, bukan sekadar menyampaikan informasi, melainkan membangun kepercayaan.

Sementara itu, Wakil Rektor I Unismuh Makassar, Prof. Andi Sukri Syamsuri, melaporkan bahwa program Unismuh Go To School tahun ini melibatkan sedikitnya 80 dosen dan belasan guru besar. Sekolah sasaran meliputi Kota Makassar, Gowa, Maros, Pangkep, Parepare, Bone, Bulukumba, hingga daerah kepulauan.

“Ini adalah tahun kedua kita kembali terjun langsung ke sekolah. Kehadiran guru besar menjadi nilai tambah karena menunjukkan keseriusan Unismuh dalam membangun komunikasi akademik dengan sekolah,” ujar Prof. Andi Sukri.

Ia menambahkan, promosi tidak dimaksudkan untuk memaksa siswa memilih Unismuh, melainkan memberikan gambaran objektif agar calon mahasiswa dan orang tua dapat mempertimbangkan pilihan pendidikan secara rasional.

Pendekatan persuasif dan informatif menjadi kunci dalam menjangkau calon mahasiswa.

Rektor Unismuh Makassar, Dr. Abd. Rakhim Nanda, menegaskan bahwa kegiatan promosi kampus merupakan bagian dari misi dakwah jangka panjang. Ia menyebut mahasiswa yang memilih Unismuh bukanlah kebetulan, melainkan bagian dari proses hidayah dan ikhtiar.

“Promosikan apa yang benar-benar kita miliki. Jangan mencampuradukkan yang hak dan yang batil. Sampaikan keunggulan kampus dengan jujur dan bertanggung jawab,” kata Rakhim Nanda.

Ia juga mengingatkan agar tim promosi berhati-hati dalam menyampaikan informasi beasiswa, khususnya Program KIP Kuliah. “Unismuh memfasilitasi, tetapi penentu kelulusan adalah pemerintah. Jangan memberi janji yang tidak bisa dipenuhi,” ujarnya.

Menurut Rektor, keberkahan kampus tidak ditentukan oleh jumlah mahasiswa semata, melainkan oleh nilai ketakwaan dan kejujuran dalam pengelolaan pendidikan.

Dalam pemaparan teknis, PMB Unismuh menjelaskan bahwa setiap tim zonasi bertugas tidak hanya menyampaikan materi promosi, tetapi juga mengarahkan siswa untuk membuat akun pendaftaran, mengikuti media sosial resmi Unismuh, serta bergabung dalam grup WhatsApp sebagai bagian dari tindak lanjut promosi.

Hingga saat ini, tercatat lebih dari 2.300 calon mahasiswa telah mengambil akun pendaftaran. PMB menargetkan angka tersebut meningkat signifikan setelah pelaksanaan Unismuh Go To School.

Baca Juga: BPOM Temukan 26 Produk Kosmetik dengan Bahan Berbahaya, Dosen Farmasi Unismuh: Publik Harus Cerdas Memilih Kosmetik

“Kami ingin promosi ini berkelanjutan. Setelah kunjungan, tugas PMB adalah melakukan pendampingan dan komunikasi lanjutan dengan calon mahasiswa,” kata Muh. Akhir.

Program Unismuh Go To School dijadwalkan berlangsung pada 26–30 Januari dan telah mengantongi izin resmi dari Dinas Pendidikan. Setiap sekolah sasaran telah menyatakan kesiapan menerima tim promosi Unismuh Makassar.

Example 300250
Example 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *