Warga Resah, Banyak Pemuda Ugal-ugalan di Taman Topekkong


SINJAI, POROSMAJU.COM– Ugal-ugalan dan perkumpulan remaja resahkan warga di sekitar Taman Topekkong, kabupaten Sinjai. Kamis, (28/3/19) malam.
Salah satu warga, Ardi mengatakan bahwa hal tersebut terjadi setiap malam. Pemuda beramai-ramai teriak-teriak dan ugal-ugalan dengan menggunakan knalpot bising.
“Saya sangat tergangu atas pengendara yang ugal-ugalan karena motor yang dikendarainya memakai knalpot bogar, kemudian selalu balap-balap,” beber Ardi.
Ia berharap harusnya pemerintah peka, apalagi baru-baru dijelaskan bahwa remaja di atas pukul 22.00 Wita akan ditertibkan.
“Harusnya pihak berwajib menangani pengendara yang ugal-ugalan di jalan, karena banyak meresahkan masyarakat. Bahkan pernah ada yang di tabrak di Jl. Bhayangkara depan warkop,” kesalnya.
Jadi sebelum warga turun menertibkan dengan caranya sendiri kata Ardi, lebih baik pihak berkewajiban segera turun tangan.
“Ini sebenarnya tugas polisi, pol PP dan lalu lintas. Sebab rata-rata mereka motor bogar, bisa jadi mereka juga minum di Taman,” tutup Ardi.
Redaksi.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *