Example 728x250
Berita

Masih Seputar Reklamasi, Giliran Kepala Dinas DKI Diperiksa oleh Pihak Kepolisian

45
×

Masih Seputar Reklamasi, Giliran Kepala Dinas DKI Diperiksa oleh Pihak Kepolisian

Share this article
Example 468x60

Ilustrasi (kompas.com)

POROSMAJU.COM,JAKARTA-Proses pemeriksaan proyek reklamasi seolah tak menemukan alasan untuk tuntas.
Hari ini, Kamis, 11 Januari 2018 akan dilakukan pemeriksaan terhadap Edy Junaedi (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Pemprov DKI Jakarta) setelah sehari sebelumnya pihak kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap Benni Agus Candra (Kepala Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertahanan Pemprov DKI Jakarta).
Penyelidikan yang dimulai sejak September 2017 ini ditangani langsung oleh pihak kepolisian sektor Mapolda Metro Jaya.
Untuk itu pihak kepolisian sudah bekerja sama dengan pihak Kementrian Kelautan dan Perikanan untuk memperoleh data yang valid.
Pemeriksaan terhadap saksi terus dilakukan. Kuat dugaan bahwa terdapat pelanggaran ketika penetapan nilai jual objek pajak (NJOP) Pulau C dan D dalam proyek reklamasi Teluk Jakarta.
Kejanggalan tersebut mulai tercium ketika diketahui bahwa NJOP di pulau reklamasi C dan D hanya Rp 3,1 juta per meter persegi.
Example 300250
Example 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *