Example 728x250
Berita

Maret Ini, Calon Wali Kota Makassar Debat Kandidat

47
×

Maret Ini, Calon Wali Kota Makassar Debat Kandidat

Share this article
Example 468x60
 
POROSMAJU.COM, MAKASSAR-  Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar bakal beradu gagasan soal Makassar, 16 Maret 2018 mendatang. Hal ini disampaikan Komisioner KPU Makassar, Andi Syaifuddin, Jumat, 9 Maret 2018.
“Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar telah menjadwalkan debat kandidat pertama, rencananya tanggal 16 Maret, di Hotel Clarion Makassar,” kata Syaifuddin.
Syaifuddin mengatakan, kedua pasangan akan beradu gagasan mengenai tiga tema sentral yang diajukan KPU.
“Temanya adalah masalah transportasi, tata ruang, dan sosiologi
perkotaan. Penataan kota dan dampak sosial,” jelas Syaifuddin.
Untuk tiga tema tersebut, ia mengajak tiga akademisi dari perguruan tinggi di Kota Makassar untuk menjadi panelis. Setiap tokoh dengan kepakarannya masing-masing.
Ketiga paenlis yaitu, Pakar Hukum Pemerintahan UMI, Prof Muin Fahmal, Pengamat Transportasi UMI Lambang Basri, dan Pakar Sosiologi Perkotaan Unhas Basir.
Example 300250
Example 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *