POROSMAJU.COM, MAKASSAR– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel akan menggelar debat kandidat pertama bagi kontestan Pilgub Sulsel, Rabu, 28 Maret 2018 besok, pukul 19:30 wita di Clarion Convention & Hotel Makassar
Demikian pula jalur jalan menuju Hotel Clarion dari utara ke selatan. Jalur tersebut dialihkan ke selatan dari utara dan dialihkan ke jalur sebelah timur Jalan AP Pettarani/depan Gedung BPN.
Jalan Sultan Alauddin ditutup dari selatan ke utara menuju Jalan Lorong 105. Demikian juga Jalan Sultan Alauddin/Jalan AP Pettarani ditutup dari timur Jalan Sultan Alauddin bagi kendaraan yang akan membelok ke utara.
Ada tiga materi pokok yang akan menjadi tema atau topik debat kandidat para kontestan Pilgub Sulsel, yaitu pembangunan yang berwawasan lingkungan hidup dan berorientasi pada peningkatan pemerataan ekonomi dan kesejahteraan rakyat.
Topik lainnya yaitu peningkatan pelayanan publik dan pelayanan sosial yang berkeadilan dan bermartabat, serta terakhir, penguatan kearifan lokal yang memperkokoh ideologi bangsa dan NKRI.