SINJAI, POROSMAJU.COM– Objek Wisata Lembang Saukang, Kelurahan Mannanti, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan saat ini butuh perhatian oleh pemerintah daerah hususnya Dinas Pariwisata.
Karena obyek wisata tujuh tingkat ini diakui oleh seluruh pengunjung yang datang kesana, ditambah pemandangan panorama air terjun tujuh tingkat membuat kagum pengunjung bila memandangnya air terjun yang begitu jernih.
Dari hasil pantauannya, Sekretaris DPC Hipmas Tellulimpoe, Syarifuddin, mengatakan bahwa objek wisata ini terletak sekitar 40 kilometer dari ibukota Sinjai, kini tengah memprihatinkan. Pasalnya dari beberapa fasilitas yang ada pada lokasi wisata sudah tidak bisa difungsikan, pegangan tangga, tiang-tiang Gazebo sudah tidak utuh lagi dan Jembatan Gantung tidak bisa dilewati, dan disisi kanan dan kiri air terjun dijatuhi semakbelukar.
Objek wisata tersebut dikenal dengan tujuh tingkat, namun saat ini hanya tinggal nama karena jarang didatangi pengunjung karena fasilitas sudah tidak menarik lagi.
” Ini pernah jadi primadona tahun 2010 – an lalu. Dan kini tinggal nama karena sudah sepi ditinggal pengunjung karena beberapa fasilitas sudah tidak layak lagi dinikmati,” Kata Syarifuddin, Jum’at malam (4/1/2019).
Diketahui, sejumlah objek wisata air terjun di Sinjai eksotif tak diperhatikan khususnya Air Terjun Tujuh Tingkat Lembang Saukang.
“seharusnya pemerintah daerah memperhatikan titik objek wisata yang ada di Sinjai karena itu adalah merupakan aset daerah,” Harapnya.
JUMARDI.
Objek Wisata Air Terjun Tujuh Tingkat di Sinjai Butuh Perhatian Pemerintah Daerah
Admin2 min read
