POROSMAJU.COM, MAKASSAR- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Selatan bekerja sama dengan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Makassar (UNM), untuk menggelar pemilihan Duta Asean Games 2018, di ruang Teater Gedung Phinisi UNM, Kamis, 18 Januari 2018.
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Prof. Hasnawi Haris mengungkapkan, momen ini sangat patut untuk dibanggakan, karena untuk pertama kalinya, pemilihan Duta Asean Games 2018 dilakukan di wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel).
“Ini patut disyukuri sehubungan dengan penghargaan yang baru-baru ini diterima oleh Rektor UNM, Prof Husain Syam, karena telah sukses mengantarkan UNM menjadi PT Satker Terbaik 1 2017 dari Kemenristek Dikti. Tentu ini merupakan prestasi luar biasa,” ungkapnya.
Sementara itu, Rektor UNM yang diwakili Wakil Rektor I UNM, Prof Muharram mengungkapkan, Disbudpar Sumsel tidak salah dalam memilih UNM sebagai tempat promosi wisata. Pasalnya, setiap kalangan di lingkup UNM sangat menyukai destinasi wisata yang menarik.
“Sangat banyak destinasi wisata yang kita tahu di Palembang, meski sepenuhnya belum sempat dikunjungi. Namun tentu dengan promosi ini kita bisa lebih mengetahui lagi tempat-tempat wisata di sana,” tuturnya.
Ia juga mengungkapkan, semoga kandidat yang terpilih sebagai Duta Asian Games Asean Games 2018, bisa melakukan tanggung jawabnya dengan baik. Hal demi nama baik Sulawesi Selatan yang diwakilinya.
“Terlebih ini kan mewakili Sulawesi Selatan, semoga bisa lakukan yang terbaik,” ujarnya.
Di dalam acara tersebut, pihak Dinas Pariwisata memperkenalkan beberapa tempat wisata yang berasal dari Sumatra Barat.
Seperti di Kota Palembang, terdapat 17 destinasi wisata yang menjadi rekomendasi untuk dikunjungi para wisatawan. Beberapa di antaranya yakni, Jembatan Ampera, Al-Quran Al-Akbar, Kawah Tengkurep, Masjid Agung, Pulau Kemaro serta beberapa tempat lain.
Pemilihan Duta Asean Games 2018 Digelar di UNM
