POROSMAJU.COM, MAKASSAR- Penyelesaian pembangunan stadion Barombong yang ditargetkan selesai awal Januari baru mencapai 80 persen. Padahal dalam perencanaan, awal Januari 2018 pembangunan atap sudah dimulai. Cukup beralasan, sebab pembangunan tribun belum rampung.
Cuaca buruk yang belakangan terjadi dikatakan sebagai alasan pembangunan yang terlambat. Dispora Sulsel memperkirakan, tribun stadion Barombong baru bisa rampung minggu pertama Februari 2018.
Bahkan segmen pada akhir Desember kemarin ambruk, sehingga membuat pengerjaan sedikit terhenti.
“Saat ini sudah sekitar 80 persen lebih dan komitmen kita minggu pertama Februari 2018 sudah rampungmi semuanya, ” ujar Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Stadion Barombong, Muchlis Mallajareng dikutip dari Rakyatku.com, Kamis, 25 Januari 2018.
Kini pengerjaan terus dilakukan agar pembangunan dengan total anggaran Rp 202 miliar tersebut dapat selesai secepatnya dan tidak mulur lagi.
Pengerjaan Stadion Barombong akan Rampung di Awal Februari, Mulur?
Admin1 min read